Kurnia Hisza, pemilik Karimun Estilo lansiran 2007 mengeluhkan soal perpindahan gigi transmisi yang agak keras. Ronny menyarankan penggantian oli transmisi yang lebih awal dari patokan rekomendasi bengkel resmi bisa meminimalisir gejala ini. Sebagai ilustrasi, anjuran pabrikan penggantian oli transmisi yang dilakukan pada batas tempuh kelipatan 20 ribu km, kini menjadi lebih awal di batasan tempuh 10 ribu km. “Patokan gampangnya, setiap penggantian oli mesin kedua kali sekalian ganti oli transmisi,” ujar Ronny menyebut kapasitas 2,5 liter oli transmisi yang dibutuhkan. Jadi penggantian oli transmisi lebih awal selain meminimalisir gejala tersendat juga menambah usia komponen transmisi itu sendiri.
Copyright By@PinterMekanik - 2025